Indonesia – Qatar Sepakat Perkuat Hubungan Bilateral

FAKTA GROUP -Menteri Luar Negeri RI Sugiono melakukan kunjungan kerja ke Doha, Qatar dan bertemu dengan Perdana Menteri/Menteri Luar Negeri Qatar, Sheikh Mohammed bin Abdulrahman bin Jassim Al Thani (05/03).

Dalam pertemuan, kedua Menlu membahas peningkatan hubungan antar kedua negara ke level yang lebih tinggi di berbagai bidang strategis, meliputi politik, ekonomi, pertahanan dan keamanan serta infrastruktur.

Dalam pertemuan ini, MenluĀ Sugiono dan Perdana Menteri/Menlu Qatar juga membahas mengenai rencana kunjungan kenegaraan Presiden RI ke Qatar pada tahun 2025. Kunjungan tersebut diharapkan akan dapat menjadi momentum bagi peningkatan hubungan kedua negara.

Kedua menteri juga membahas kerja sama untuk menggalang dukungan internasional dalam memperkuat perjuangan bangsa Palestina untuk meraih kemerdekaan dan mewujudkan cita-cita mendirikan negara yang berdaulat.

Qatar adalah salah satu mitra penting Indonesia di Timur Tengah khususnya di bidang investasi. Hubungan diplomatik Indonesia dan Qatar telah dimulai sejak tahun 1976.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *